Selamat Datang Kementerian Kebudayaan dan Fadli Zon
Fadli Zon juga menulis beberapa buku termasuk buku kumpulan puisi, salah satu bukunya tentang Idris Sardi seorang maestro musik Indonesia. Bukunya berjudul “Idris Sardi: Perjalanan Sang Maestro Biola Indonesia”. Buku ini tentang perjalanan, pengalaman, kesaksian dan proses kreatif seorang Idris Sardi dalam kancah musik Indonesia.
Kepeduliannya terhadap khususnya musik Indonesia ia wujudkan dengan menghimpun dan mengumpulkan artefak berupa piringan hitam, kaset, vcd dan dvd dari pemusik dan penyanyi Indonesia dari semua genre musik Indonesia. Semua koleksi tersebut tersimpan di Rumah Kreatif Fadli Zon. Juda ada koleksi arfetak atau benda-benda budaya lainnya yang tersimpan di Fadli Zon Library.
Dengan berbagai upaya yang telah dilakukan, kini harapan kebudayaan Indonesia berada di pundak Fadli Zon untuk pemajuan kebudayaan Indonesia sesuai dengan yang termaktub dalam UU No.5 Tahun 2017.
Sebagai penutup, kutipan dari Budayawan Radhar Panca Dahana dalam tulisannya berjudul “Kebudayaan dalam Pemerintahan” (2012) dapat menjadi renungan bersama.
“Akhirnya, harus tetap dikatakan, kebudayaan dalam pemerintahan seyogianya tidak hanya dianggap hiburan, lelucon, atau pemanis dari kerja-kerja kenegaraan lainnya. Kebudayaan adalah—sekali lagi—fundamen dari semua kerja pemerintahan. Dengan kebudayaan (aparatus) pemerintah bisa melakukan signifikansi atau menjumput nilai dan hikmah dari hasil kerjanya. Tanpa kebudayaan, semua jadi hampa. Tak dibutuhkan kecerdasan lebih untuk memahami hal itu”.
Selamat bertugas Pak Menteri Kebudayaan Fadli Zon bagala Datuak Bijo Dirajo Nan Kuniang. (maspril aries)