Home > Literasi

Dinas Sejarah TNI AD Terbitkan Biografi Jendral TNI Susilo Bambang Yudhoyono Presiden dari Lembah Tidar

Pluralitas penulis biografi di Indonesia dengan peringkat teratas ditempati wartawan, kemudian sejarawan, cendekiawan dan terakhir dari berbagai ahli profesi dengan karakteristik tulisan mereka masing-masing.
Buku Biografi Presiden SBY. (FOTO: Maspril Aries
Buku Biografi Presiden SBY. (FOTO: Maspril Aries

KINGDOMSRIWIJAYA – Ada banyak buku biografi tentang Presiden ke-6 Republik Indonesia, Susilo Bambang Yudhono. Penulis biografi tersebut memiliki latar belakang beragam ada yang jurnalis, ada yang ilmuwan dan sebagainya.

Menurut Safari Daud dalam “Antara Biografi Dan Historiografi (Studi 36 Buku Biografi di Indonesia)” (2013), terdapat pluralitas penulis biografi di Indonesia dengan peringkat teratas ditempati wartawan, kemudian sejarawan, cendekiawan dan terakhir dari berbagai ahli profesi dengan karakteristik tulisan mereka masing-masing.

Presiden Susilo Bambang Yudhono (SBY) juga menulis sendiri pengalaman dan suka-dukanya selama memimpin Negara Republik Indonesia (RI) dalam bukunya berjudul “SBY Selalu Ada Pilihan” yang terbit tahun 2014, tebalnya 808 halaman.

Buku biografi Presiden SBY yang terbaru terbitan tahun 2024 berbeda dengan buku-buku sebelumnya. Bedanya, buku ini bukan ditulis seorang penulis dan bukan diterbitkan oleh penerbit buku. Buku biografi ini berjudul “Jendral TNI Susilo Bambang Yudhoyono Presiden dari Lembah Tidar” yang ditulis tim dari Dinas Sejarah TNI Angkatan Darat (Disjarahad) dan diterbitkan oleh institusi yang berada dalam lingkup TNI AD.

Fisik buku ini memiliki tebal 530 halaman, ditulis oleh tim yang dipimpin Koordinator Tim: Kabalaklisjarah Disjarahad Kol Caj (K) Siti Kholifah, Ketua Sejarawan Gol.V Letkol Caj Jeni Akmal, Wakil Ketua Letkol Caj Rochim, Sekretaris Perwita Sari Sarjono dengan enam orang anggota tim di bawah Penanggungjawab Sesdisjarahad Kol Inf Asep Nugraha dengan pengarah Kepala Dinas Sejarah TNI AD (Kadisjarahad) BrigjenNI Arif Cahyono.

× Image