Elen Setiadi ke Johor Hadiri IMT-GT, Apa Itu IMT-GT?
KINGDOMSRIWIJAYA – Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Elen Setiadi terbang ke Johor Darul Takzim, Malaysia. Elen yang juga staf ahli bidang Regulasi, Penegakan Hukum, dan Ketahanan Ekonomi Kementerian Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian, tiba di negeri jiran tersebut menghadiri Pertemuan Indonesia-Malaysia-Thailand Growth Triangle (IMT-GT) Chief Ministers and Governor’s Forum yang ke-21. Pertemuan ini berlangsung di Pusat Konferensi Pantai Desaru Johor Darul Takzim, Rabu, 11 September 2024.
Pada pertemuan tingkat menteri dan gubernur wilayah IMT-GT membahas sejumlah sejumlah isu global terkait dengan pembangunan ramah lingkungan; pendekatan pembangunan koridor ekonomi; pembinaan kesehatan laut dan ekonomi biru; kerjasama bidang ekonomi; kerjasama dengan asean; ketahanan pariwisata; dan program peningkatan kapasitas.
Hadir pada pertemuan ke-21 tersebut, pimpinan delegasi Malaysia Menteri Besar Johor Dato’ Onn Hafiz Bin Ghazi. Kepala delegasi Thailand Gubernur Provinsi Trang, Songklod Sawangwong, Delegasi Bank Pembangunan Asia. Direktur Kerja Sama dan Integrasi Regional, Departemen Asia Tenggara, Alfredo Perdiguero.
Delegasi Sekretariat Asean Ketua Divisi IAI & NDG Sumitra Jayaseelan, delegasi Gubernur dan Ketua Menteri Negara Bagian dan Provinsi di Indonesia, Malaysia, dan Thailand, Delegasi Pusat Kerjasama Sub-Regional IMT-GT Amri Bukhairi Bakhtiar, Ketua Dewan Bisnis Bersama IMT-GT Datuk Mahadi Mohamad dan Ketua Jaringan Universitas IMT-GT, Datuk Shahrin Bin Sahib.
Dalam pertemuan IMT-GT Chief Ministers and Governor’s Forum Elen Setiadi atas nama pemerintah Indonesia menyampaikan penghargaan kepada Bank Pembangunan Asia atau Asian Development Bank (ADB) atas dukunganya yang berkelanjutan dan sangat berharga terhadap sub kawasan IMT-GT.