Pertama di Indonesia, 145 Karyawan Migas Wilayah Sumbagsel Berkompetisi di Lifting Olympic 2025

KINGDOMSRIWIJAYA, Prabumulih – Untuk pertama kalinya di Indonesia diselenggarakan Lifting Olympic yang diikuti oleh karyawan minyak dan gas (migas) dari beberapa KKKS (Kontraktor Kontrak Kerja Sama) berkompetisi adu pintar, adu cerdas dan adu cepat.
Kantor Perwakilan SKK Migas (Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi) Sumatera bagian Selatan (Sumbagsel) menyelenggarakan Lifting Olympic yang berlangsung di PHR Regional 1 Zona 4 Field Prabumulih.
“Pada Lifting Olympic yang baru pertama kali diselenggaralan ini diperlombakan empat nomor perlombaan, yakni Lomba Menghitung Volume Minyak, Lomba Analisa Sampel, Lomba Mengukur Level Minyak di Tanki Darat dan Lomba Cepat Tepat Lifting. Lomba berlangsung tiga hari pada 23 – 25 April”, kata Kepala Perwakilan SKK Migas Sumbagsel, Yunianto, Senin (28/4).
Menurut Yunianto, sebagaimana tagline yang digaungkan SKK Migas dan KKKS sejalan dengan target yang dititipkan pemerintah untuk industri hulu migas dapat meningkatkan angka lifting nasional. “Wilayah Perwakilan Sumbagsel tak kalah memberikan peran dalam mewujudkan target tersebut. Tidak hanya berfokus pada pencarian cadangan migas untuk ketahanan energi nasional, peningkatan kualitas SDM hulu migas juga menjadi hal yang penting bagi SKK Migas dan KKKS untuk terus diasah”, katanya.
“Lifting Olympic ini juga bagian dari refreshment ilmu, meningkatkan pola kerja yang sesuai aturan, memupuk kolaborasi dan mempererat silaturahmi antar petugas lifting di wilayah Sumbagsel, SKK Migas bersama KKKS dan KSO”, ujar Yunianto.