Home > Politik

Agus Fatoni Berinovasi, IPDN Beri Penghargaan Kartika Pamong Praja Madya

Agus Fatoni melakukan berbagai inovasi dan terobosan. Terutama dalam pengelolaan keuangan daerah melalui penerapan Sistem Informasi Pemerintahan Daerah (SIPD).
Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni (kiri) menerima penghargan Kartika Pamong Praja Madya dari Rektor IPDN Hadi Praboowo. (FOTO: Humas Pemprov Sumsel)
Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni (kiri) menerima penghargan Kartika Pamong Praja Madya dari Rektor IPDN Hadi Praboowo. (FOTO: Humas Pemprov Sumsel)

“Apapun masalahnya, solusinya inovasi. Inovasi merupakan cara untuk mengatasi semua masalah”.

KINGDOMSRIWIJAYA – Kutipan di atas tertulis dalam buku berjudul “A to Z Inovasi Daerah Selalu Ada Ruang untuk Berinovasi” yang ditulis Dr. Drs. Agus Fatoni, Msi. Kalimat itu dibuktikannya saat mendapat amanah menjadi Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) pada 2 Oktober 2023.

Usai dilantik sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Sumsel oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian, Agus Fatoni tidak datang dengan menggotong visi dan misi sebagai seorang kepala daerah. Melainkan ia datang dengan membawa program prioritas yang akan dikerjakan selama masa jabatannya yang dalam ketentuannya berkisar satu tahun, dengan catatan bisa diperpanjang.

Agus Fatoni yang menjabat sebagai Dirjen Bina Keuangan Daerah (Keuda) Kementerian Dalam Negeri sebagai Pj Gubernur Sumsel juga bertugas melaksanakan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak yang akan berlangsung 27 November 2024. Dilanjutkan 27 November – 16 Desember 2024 untuk penghitungan suara dan rekapitulasi hasil penghitungan suara.

Jika kelak Menteri Dalam Negeri (Mendagri) masih memperpanjang masa jabatannya maka masa jabatan Agus Fatoni diperkirakan akan berakhir awal 2025 atau pada pelantikan Gubernur Sumsel hasil pilkada ditetapkan oleh keputusan presiden.

Agus Fatoni datang ke Sumsel dengan lima program prioritas, yakni penurunan stunting, mengendalikan inflasi, penurunan kemiskinan ekstrem, mengendalikan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) dan menyukseskan Pemilu 2024.

Satu persatu program tersebut sukses dilaksanakan lulusan Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) alumni angkatan 03. Berkat prestasinya tersebut, Agus Fatoni Penghargaan Kartika Pamong Praja Madya dari (IPDN). Penghargaan diserahkan langsung Rektor IPDN Prof. Hadi Prabowo di Balairung Jenderal Rudini Kampus IPDN, Jatinangor, Jawa Barat, Selasa (21/5).

× Image