Menikmati Panen Kurma di Taman El Montazah
Khasiat Kurma
Pada masa dinasti Firaun berkuasa di Mesir, buah kurma dan bijinya dianggap memiliki khasiat-khasiat istimewa. Diantara banyak khasiat yang dapat didokumentasikan adalah sebagai obat cacing, ramuan penyembuh luka luar, penyembuh penyakit hati dengan gejala dada terasa panas, digunakan sebagai stimulan pertumbuhan rambut, hingga diminum atau dioleskan ke hidung sebagai obat batuk dan pilek.
Kemudian pada abad pertengahan, para tabib muslim untuk pengobatan menggunakan sistem Greeko-Arab yang merupakan perkembangan dari sistem pengobatan Yunani. Ramuan-ramuan obat banyak mengikut sertakan kurma sebagai salah satu bahan dasarnya. Kurma digunakan sebagai bahan ramuan untuk afrodisiak (peningkat libido), analgesik dan antipiretik (penghilang rasa nyeri), anti-racun, anti-asma dan anti-inflamasi (pembengkakan pada saluran pernafasan dan ginjal), anti rabun-senja, anti-mencret.
Klaim pengobatan masa lalu tersebut jika digunakan saat ini tentu harus melalui uji klinis terlebih dahulu. Dengan pendekatan ilmu kesehatan, kurma mmemiliki sejumlah khasiat dan mengandung berbagai vitamin dan mineral yang dapat menyembuhkan berbagai penyakit karena semua bahan itu adalah penawar atau obat.
Banyak penelitian menemukan bahwa kurma adalah buah yang sangat tinggi nilai gizinya dan amat sesuai dengan tubuh manusia yang diciptakan Allah SWT. Kemudian kurma bisa memberikan manfaat bagi manusia dari mereka yang masih berusia bayi hingga orang tua.
Dalam pendekatan ilmu kesehatan kurma adalah mencegah stroke dan serangan jantung, mempercepat penyembuhan demam berdarah, mencegah pendarahan rahim, meningkat daya pikir otak dan menyuplai kebutuhan energi saat berpuasa, serta melindungi kulit dari infeksi.
Menurut Ibn Qayyim Al-Jauziyyah, “Pengobatan Cara Nabi,” (1997), khasiat dari kurma masak dapat memperkuat lever, merelaksasi usus, menambah produksi sperma dan menyembuhkan radang tenggorokan. Kurma masak sangat bergizi bagi tubuh karena esensinya panas dan basah, jika dimakan pada saat perut kosong kurma membantu mematikan cacing.