Rendang Makan Terlezat di Dunia Rebutan Empat Negara
KINGDOMSRIWIJAYA – Google hari ini, 21 Agustus 2024 membuat sumringah Indonesia khususnya masyarakat Minangkabau yang ada di Sumatera Barat (Sumbar) atau di mana saja di muka bumi Allah SWT ini.
Rabu, 21 Agustus 2024 Google Doodle menampilkan makanan rendang yang diakui makanan terlezat di muka bumi. Dalam animasinya, Doodle menghadirkan rendang lengkap dengan bahan pelengkap dan bumbunya seperti kelapa, bawang, cabai, bawang, jahe, lengkuas, ketumbar, kemiri, daun salam, daun jeruk dan serai yang menjadi bagian dari bumbu untuk membuat rendang.
Google dalam keterangannya memberi penjelasan rendang sebagai semur khas Indonesia yang dibuat dari santan dan seterusnya. Kalau merujuk pada Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) rasanya kurang pas (ibarat makanan rasanya kurang garam), karena semur memiliki arti adalah masakan (daging, ayam, hati, jengkol) berkuah yang dibumbui lada, kecap, dan sebagainya.
Menurut KBBI rendang adalah daging yang digulai dengan santan sampai kuahnya kering sama sekali, yang tinggal hanyalah potongan daging dengan bumbunya. Namun artikel ini bukan hendak mempertentangkan antara semur dengan rendang, mungkin saja era milenial ini rendang sudah banyak versi dan variasinya, bisa saja rendang rasa semur atau sebaliknya semur rasa rendang. Atau rendang dari planet yang lain.
Doodle rendang tampil dengan merujuk pada acara “Merendang Sedunia” yang berlangsung 21 Agustus 2021 dipusatkan di Markas Komando (Mako) Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) II Padang.
“Merendang Sedunia” ini juga berlangsung secara virtual dengan dikuti lebih dari 2.450 peserta dan tercatat di Museum Rekor Indonesia atau Muri untuk memasak rendang terbanyak pesertanya. Muri memberikan sertifikat Rekor Dunia kepada Gubernur Sumsel Mahyeldi Ansharullah.
Semua itu terjadi tiga tahun lalu. Sebelumnya rendang pada tahun 2018 pernah membuat geger dunia. Waktu itu, pada sebuah kompetisi memasak Masterchef UK 2018 yang ditampilkan di layar kaca, seorang kontestan keturunan Malaysia, Zaleha Kadir Olpin menghidangkan nasi lemak dengan rendang ayam, namun tereliminasi. Salah seorang juri John Torode, mengkritik nasi lemak dan rendang ayamnya yang tidak seharusnya lembut. Juri lain, Gregg Wallace, juga mengkritik rendang Zaleha. “The skin isn't crispy”.